Cara Menautkan Akun Belajar ke SIM PKB – Masa pandemi yang masih terus berlangsung saat ini membuat sistem belajar tetap harus Daring.
Informasi ini berdasarkan Surat Edaran dari Dirjen GTK yang memberi himbauan ke tenaga pengajar untuk melakukan aktivasi Akun Beljar.id.
Hal ini diperuntukkan untuk menungjang kegiatan belajar daring yang masih harus di lakukan saat masa pandemi ini.
Namun sayangnya, masih belum begitu banyak tenaga pengajar yang bisa menautkan akun belajar id mereka ke SIM PKB.
Nah untuk anda bapak ibu guru yang ingin tahu bagaimana Cara Menautkan Akun Belajar ke SIM PKB. Berikut Pintar Peluang akan menjelaskan langkahnya untuk melakukan aktivasi dan menautkan akun belajar id ke SIMPKB anda.
Apa Itu SIM PKB
Untuk tenagan pengajar, mungkin sudah tidak asing lagi dengan SIMPKB tersebut. Namun di sini mimin akan kembali menjelaskan sedikit tentang apa itu SIMPKB.
SIMPKB atau Sistem Informasi Manajemen untuk Pengembangan Keprofesian Berkelanjutan merupakan program yang wajib diikuti oleh Guru.
Hal ini adalah peraturan dari KEMENDIKBUD yang bertujuan untuk membangun dan mengembangkan kompetensi yang di miliki para guru.
Dan SIMPKB adalah program yang di tunjukan pemerintah untuk Guru di seluruh Indonesia. Jadi untuk anda para guru wajib ya memiliki akun SIMPKB ini.
Apa Itu Akun Belajar Id
Nah untuk akun belajar id sendiri adalah sebuah akun elektronik yang di fungsikan sebagai akun nama (USER ID) lengkap dengan (PASSWORD).
Akun ini merupakan akun yang bisa di manfaatkan untuk mengakses bebagai Platform Kemendikbudristek menggunakan akun belajar id.
Sederhanaya, akaun ini di buat untuk tujuan mempermudahakan sistem pembelajaran online untuk dapat akses seperti Video, Dokumen daring, Persiapan kelas dan lainnya.
Baca Juga : Cara Daftar Aplikasi Fidusia Online Terbaru
Cara Menautkan Akun Belajar ke SIM PKB
Baiklah, berikutnya mari mulai tautkan akun belajar anda ke simpkb untuk berbagai kebutuhan pembelajaran anda.
Berikut adalah langkah dari persiapan hingga penautan akun anda.
Cek Status Akun SIMPKB:
Langkah Pertama Sebelum Menautkan Akun Belajar Ke SIMPKB
Perlu anda perhatikan sebelum mulai menautkan akun anda. Ada beberapa hal yang perlu anda lakukan.
Yang pertama adalah pastikan anda sudah memiliki akun SIMPKB sebelum anda ingin menautkan akun belajar id.
Setelah itu, pastikan jika anda dapat mengakses akun SIMPKB anda untuk proses Integritas akun anda ke belajar id nantinya.
Nah jika sudah memiliki akun, maka berikutnya adalah persiapan untuk mulai menautkan akun anda. berikut langkahnya.
Cara Menautkan Akun Belajar ke SIM PKB
- Silahkan anda login ke akun SIMPKB anda terlebih dahulu.
- Pada halaman utama, cari menu Integrasi Layanan
- Di halaman Integrasi layanan, anda akan melihat Tombol Selengkapnya. Silahkan klik Tombol tersebut.
- Jika sudah, maka anda akan melihat Tombol Tautkan
- Nah di sini, akan muncul akun belajar.id anda.
- Klik tautkan untuk mulai menautkan akaun anda.
- Jika sudah, maka akan muncul POP konfirmasi Email. Email disini adalah email akun belajar id anda.
- Setelah itu masuk masukkan email anda dan konfirmasi Password akun belajar.id anda.
- Selesai, akun anda sekarang sudah berhasil di tautkan dengan akun SIMPKB.
Baca Juga : 3+ Cara Menjadi Agen Asuransi Prudential Beserta Syaratnya
Penutup
Akun Belajar.id saat ini harus anda tautkan ke akun SIMPKB anda masing-masing. Ini wajib di lakukan karena perintah dan himbauan langsung dari KEMENDIKBUD.
Nah itulah Cara Menautkan Akun Belajar ke SIM PKB, sangat mudah bukan. Silahkan anda lakukan dengan cara yang sudah di jelaskan di atas
Terimakasih sudah berkenan berkunjung dan membaca di Pintar Peluang